Suku Batak dari Sumatra Utara memiliki teknik spa khusus yang sudah diwariskan turun-temurun yang disebut Kusuk.
Ada tiga konsep dasar yang harus dilakukan dalam melakukan Kusuk Spa Batak. Ialah bagian yang dikusuk harus organ sasaran utama, menggunakan tumbuh-tumbuhan dari alam yang mengandung unsur panas, segar, dan dingin, serta melakukan pendekatan kepada Tuhan melalui jampi dan mantra.
Kusuk Spa Batak adalah pijat atau spa tradisional khas Suku Batak yang memiliki banyak tujuan sesuai dengan kebutuhan.
Perawatan Kusuk ini bisa untuk ibu hamil, proses melahirkan, kondisi ibu setelah melahirkan, tumbuh kembang anak-anak, wanita dan laki-laki sebelum menikah, hingga untuk menyembuhkan orang yang kesurupan.
Selain itu Kusuk juga bisa untuk orang yang sakit demam, menyembuhkan orang yang kecelakaan dan patah tulang, penyegaran badan, dan orang yang sulit bertemu jodoh. Keseluruhan perawatan ini diiringi dengan Tup, Oukup, atau Tangas yang merupakan proses penguapan atau steam.
Kabar baiknya, kamu bisa mendapatkan manfaat kusuk Batak di Gaya Spa Wellness dengan harga terjangkau, yakni mulai dari Rp919.000 saja.
Apa saja yang kamu dapatkan?
Kusuk Batak di Gaya Spa Wellness ditawarkan dengan dua pilihan paket yaitu Package 1 dan Package 2.
Package 1 berdurasi selama 115 menit dan direkomendasikan satu kali per minggu.
Package 1
- Foobath 5'
- Batak Kusuk (Massage) 60’
- Aromatherapy Body Compress 5'
- Body Scrub 20'
- Aromatherapy Body Bath 15’
- Batak Oukup Tradisional Body Steam 10'
Kamu akan mendapatkan snack dan minuman yang bisa kamu pilih mulai dari Fresh Juice (Orange Juice, watermelon, strawberry, honeydew), Mocktail dan Milkshake choco / Hot Choco.
Package 1 ini dibanderol dengan harga Rp919.000 untuk single dan Rp1.669.000 per couple.
Sementara Package 2 memiliki durasi yang lebih lama, yaitu sekitar 190 menit dan direkomendasikan satu kali per minggu.
Package 2
Foobath 5'
Kusuk (Massage) Batak 90’
Aromatherapy Body Compress 5'
Body Scrub 20'
Indonesian Totok Wajah 45'
Oukup Traditional Body Steam 10'
Hair & Scalp Treatment 15’
Kita juga akan mendapatkan snack dan minuman yang bisa kamu pilih mulai dari Fresh Juice (Orange Juice, watermelon, strawberry, honeydew), Mocktail dan Milkshake choco / Hot Choco.
Package 1 ini dibanderol dengan harga Rp1.259.000 untuk single dan Rp2.392.000 per couple.
Untuk kamu yang ingin mencoba perawatan Kusuk Batak dan berdomisili di daerah Pantai Indak Kapuk (PIK) kamu bisa mengunjungi cabang terbaru Gaya Spa Wellness ya.
Yuk, reservasi sekarang juga!