Rambut Rontok Saat Tidur? Simak Tips dan Ambil Perawatan Be Beautiful Package dari Gaya Spa Wellness

Rambut Rontok Saat Tidur? Simak Tips dan Ambil Perawatan Be Beautiful Package dari Gaya Spa Wellness

Rambut Rontok Saat Tidur? Simak Tips dan Ambil Perawatan Be Beautiful Package dari Gaya Spa Wellness

Banyak kerusakan rambut terjadi pada malam hari saat kita tidur, entah karena gesekan dengan bantal hingga kondisi lingkungan yang tidak pas.

Berikut Gaya Spa Wellness akan mengulas bagaimana cara mengurangi rambut rontok saat tidur, seperti dilansir dari Real Simple.

1. Pilihlah sarung bantal sutra atau satin

Dibandingkan dengan bahan katun, serat sutra yang lebih kecil mengurangi gesekan yang terjadi akibat menempelnya kulit kepala ke bantal. 

Tak cuma itu, sarung bantal berbahan katun juga menyerap kelembapan rambut sehingga membuat helaian rambut semakin kering, kusut, dan rentan patah. Hal ini tidak terjadi pada bahan sutra.

2. Hindari tidur dengan rambut basah 

Jika kamu sering mandi malam, pastikan rambut benar-benar kering untuk mencegah tertarik dan patah saat tidur. 

Berikan waktu satu atau dua jam ekstra agar rambut mengering dengan sendirinya ya.

3. Oleskan perawatan kulit kepala

Krim perawatan kulit kepala menyediakan bahan untuk merangsang pertumbuhan sel rambut yang sehat.

Kita bisa medapatkan krim semacam ini dari berbagai merek.

Namun jika ingin menggunakan cara yang lebih alami, coba oleskan lidah buaya atau minyak kelapa.

4. Jangan mengikat rambut saat tidur

Ada gaya rambut tertentu yang merusak rambut, salah satunya adalah ikatan atau kepang yang ketat.

Namun, kerusakannya meningkat dua kali lipat jika kamu membawanya di tempat tidur. 

Meskipun terlihat tidak berbahaya, ketegangan akibat menata rambut selama beberapa jam dapat memberikan tekanan pada kulit kepala dan menyebabkan traksi alopecia.

Selain mengikuti tips di atas, kamu juga bisa mengambil paket perawatan Be Beautiful Package dari Gaya Spa Wellness.

Paket ini ditawarkan dengan harga Rp599.000++.

Kamu akan dimanjakan dengan berbagai perawatan rambut mulai dari 

Hair and scalp treatment 75 minute, hair cut dan hair blow style.

Selain itu kita juga akan merasakan relax berkat footbath selama 5 menit dari Gaya Spa Wellness.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai harga dan reservasi kamu bisa langsung menghubungi Gaya Spa Wellness melalui link berikut ini ya.